Kab. Jombang (MAN 4) – MAN 4 Jombang menerima kunjungan edukasi dari Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 4 Jombang pada Ahad (12/01/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar lembaga pendidikan sekaligus memberikan sosialisasi mengenai Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) MAN PK Jombang dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MAN 4 Jombang Tahun Ajaran 2025/2026.
Rombongan MTsN 4 Jombang terdiri dari 460 siswa dan 15 guru pendamping disambut langsung oleh Kepala MAN 4 Jombang di Gedung K.H. Hasyim Asy’ari. Dalam sambutannya, Moh. Ilyas menyampaikan apresiasi atas kunjungan ini. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam memperkenalkan program unggulan MAN 4 Jombang kepada siswa MTsN 4 Jombang.
“Kami berharap kunjungan ini dapat memberikan wawasan tentang program unggulan MAN 4 Jombang. Di sini kami ada program unggulan keagamaan atau MAN PK yang hanya ada 11 di Indonesia. Di Jawa Timur hanya ada 2 MAN PK dan salah satunya di MAN PK MAN 4 Jombang yang dibawah naungan Pondok Pesantren Mamba’ul Ma’arif Denanyar ini,” ujar Moh. Ilyas.
“Ada juga Program Sistem Kredit Semester (SKS) agar dapat menyelesaikan jenjang pendidikan lebih cepat dari waktu yang telah ditetapkan. Ada Program Pendidikan Terapan Teknologi Informasi dan Komunikasi (Prodistik) yang bekerjasama dengan ITS Surabaya. Selain itu, Program Keterampilan seperti Keterampilan Otomotif, Multimedia, Tata Boga, dan Tata Rias juga ada,” imbuhnya.
Acara inti berupa sosialisasi SNPDB MAN PK dan PPDB kelas reguler MAN 4 Jombang dilakukan oleh panitia. Dalam presentasinya, panitia menjelaskan berbagai program unggulan, proses pendaftaran, persyaratan masuk, serta fasilitas penunjang yang ada di MAN 4 Jombang.
Kunjungan kemudian diakhiri dengan sesi tanya jawab interaktif, foto bersama, dan do’a. (hir)






