Asah Jiwa Kepemimpinan, OSIS MAN 4 Jombang PP. Mamba’ul Ma’arif Laksanakan LDKS

Kab. Jombang (MAN 4) – MAN 4 Jombang baru saja menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang diperuntukkan bagi pengurus OSIS periode 2024-2025 di Wisata Desa Dlangu, Mojokerto. Kegiatan yang diikuti sebanyak 105 siswa tersebut digelar dalam dua tahap, yaitu pada tanggal 1-2 November 2024 untuk pengurus OSIS putra, dan tanggal 3-4 November 2024 untuk pengurus OSIS putri.  

Pembagian jadwal antara OSIS putra dan putri ini dilakukan untuk memaksimalkan efektivitas pelatihan dan menciptakan suasana yang kondusif. Pasalnya, rangkaian kegiatan LDKS tersebut sangat padat meliputi pelatihan dasar manajemen organisasi, komunikasi efektif, pengembangan karakter, serta simulasi kepemimpinan melalui berbagai aktivitas kelompok.

Salah satu pembina OSIS MAN 4 Jombang, Ari Firdiyanti, menjelaskan tujuan dari program ini adalah untuk memperkuat kemampuan kepemimpinan, meningkatkan kedisiplinan, melatih keadministrasian, serta membangun kerja sama antar anggota pengurus OSIS. 

“Tujuannya adalah mengembangkan potensi anak-anak, melatih kedisiplinan dan kerjasama tim, melatih keorganisasian bagi yang belum pernah terjun ke organisasi, serta melatih keadministrasian, misal untuk sekertaris,” jelas Ari pada (5/11/2024).

Ia juga mengatakan bahwa peserta LDKS sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. “Alhamdulillah, mereka sangat antusias mengikuti kegiatan LDKS ini. Tentunya mereka mendapatkan banyak ilmu, pengalaman, dan keterampilan yang belum ditemui dalam sehari-hari,” imbuhnya.

Dengan terlaksananya kegiatan LDKS ini, Ari Firdiyanti juga berharap, pengurus OSIS MAN 4 Jombang periode 2024-2025 siap menjalankan tugas dan memberikan kontribusi positif dalam berbagai kegiatan madrasah.

“Harapan kami semoga mereka bisa mengaplikasikan ilmu yang didapatkan selama mengemban amanah sebagai anggota OSIS dan Majelis Permusyawaratan Kelas (MPK) menjadi pemimpin yang hebat sesuai tuntutan madrasah yaitu madrasah hebat bermartabat,” harapnya. (hir)

admin man 4 jombang

admin man 4 jombang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *